19 Fasilitas Umum di Al-Quds Dihancurkan Buldoser Israel

GAZAMEDIA, AL QUDS – Dalam dua pekan terakhir tercatat otoritas Israel di wilayah kota tua Al-Quds, Palestina telah menghancurkan sebanyak 19 fasilitas umum termasuk rumah-rumah penduduk Palestina yang diusir secara paksa.

Informasi yang dihimpun GAZAMEDIA, Senin (24/1) penghancuran fasilitas umum baik bangunan rumah komersil maupun areal pertanian milik warga Palestina oleh pihak Israel tersebut umumnya dilakukan dengan menggunakan alat berat seperti buldoser.

Alat-alat berat milik rezim Zionis Israel menghancurkan 11 fasilitas umum di lingkungan Syeikh Jarrah, Al Walaja, Al-Isawiya, dan Umm Tuba, dari kurun waktu tanggal 9 Januari hingga 22 Januari 2022.

Selain itu, alat berat Israel juga menghancurkan dua rumah dan 5 fasilitas komersial milik keluarga Al-Maqdisi Mahmoud Salhia di kawasan Sheikh Jarrah, serta dua dinding penahan di Al-Walaja, sebuah binatu yang sedang dibangun untuk keluarga Mustafa di al-Walaja Isawiya, dan pemakaman yang sedang dibangun di Umm Tuba.

Kendaraan berat milik Israel melibas tanah milik keluarga penjaga Masjid Al-Aqsha Fadi Alyan di Al-Isawiya, sementara para pemukim yang didampingi oleh polisi Israel melakukan aksi sabotase di tanah keluarga Salem di Syeikh Jarrah, dalam upaya untuk merebut paksa.

Data tersebut menunjukkan bahwa Israel memaksa keluarga Faisal al-Jabari di Wadi al-Joz, keluarga Jalal al-Rajabi di Beit Hanina, dan keluarga Ibrahim Abu Kaf di Sur Baher, menghancurkan rumah mereka secara paksa hingga menenggelamkan kenangan mereka. []