Pasca Kilang Minyak Amacron Dibombardir, Iran Kecam Sanksi Baru AS

GAZAMEDIA, TEHERAN – Kementerian Luar Negeri Iran mengkonfirmasi bahwa sanksi baru AS yang dikenakan pada Teheran adalah indikasi baru dari itikad buruk Washington terhadap rakyat Iran, Ahad (3/4/2022).

Juru bicara kementerian, Saeed Khatibzadeh mengatakan, “Amerika Serikat terus melanggar resolusi PBB terkait dengan kesepakatan nuklir 2015 antara Iran dan kekuatan nuklir dunia, meskipun sebelumnya mengatakan bahwa mereka ingin menghidupkan kembali perjanjian tersebut.”

Seperti diketahui, hari Rabu (28/3) lalu Amerika Serikat berlakukan sanksi agen pengadaan di Iran dan anak perusahaannya atas peran mereka dalam mendukung program rudal balistik Teheran.

Pada gilirannya, Departemen Keuangan AS mengatakan, sanksi baru datang setelah serangan rudal Iran di Erbil (Irak Utara) pada 13 Maret, dan serangan kelompok Houthi di kilang Aramco di Arab Saudi pada tanggal 25 di bulan yang sama. [ml/as/ofr]