#africa

27 Tentara Mali Tewas Akibat Serangan Teror Bom Mobil

GAZAMEDIA, MALI – Militer Mali Tengah konfirmasi 27 pasukan tentaranya tewas dalam serangan bom teroris di pusat kamp Mondoro. Sementara pihak berwenang menyatakan berkabung atas tragedi tersebut, Jumat (4/3/2022).

Satuan milter Mali melaporkan, “Para teroris menargetkan kamp dengan bom mobil, dan bentrokan terjadi setelah serangan itu.”

27 tentara tewas, 33 lainnya terluka, dan 70 pasukan penyerang berhasil menyelamatkan diri, sementara 7 tentara dinyatakan hilang.

Presiden Mali umumkan tiga hari berkabung untuk menghormati para korban dalam serangan itu.

Untuk diketahui, organisasi militan bersenjata cukup masif di wilayah Sahel Afrika, termasuk cabang Al-Qaeda di Maghreb. Di mana organisasi-organisasi ini dari waktu ke waktu melancarkan serangan yang menargetkan barak militer dan warga asing di negara-negara Sahel, terutama di Mali. [ml/terj.ofr].

Musim Kemarau dan Kelaparan Kian Hantui Warga Somalia

Gazamedia – Ribuan warga Somalia, Jumat (11/2) berbondong-bondong menuju pinggiran ibu kota Mogadishu, setelah berjalan berhari-hari hindari kekeringan yang saat ini melanda sebagian besar daerah pedesaan di Somalia.

Program Pangan Dunia dari Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) telah memperingatkan, 13 juta orang di kawasan itu, termasuk sebagian Ethiopia dan Kenya akan menghadapi kelaparan parah pada kuartal pertama 2022.

Di lain sisi, pemerintah Somalia mengumumkan darurat kemanusiaan karena kekeringan di daerah yang paling terkena dampak, termasuk wilayah Selatan-Tengah, Juba Bawah, Gedo dan Shabelle Bawah.

Diketahui, 250.000 warga Somalia, setengah dari mereka anak-anak, meninggal karena kelaparan pada tahun 2011 yang melanda sebagian besar Somalia pada waktu itu.