Upaya Turki Padamkan Kebakaran Hutan Selama 3 Hari Berturut-turut
GAZAMEDIA, ANKARA – Tim pemadam kebakaran Turki terus memadamkan kebakaran yang terjadi Selasa di hutan di negara bagian Mugla, Mediterania Barat. Lebih dari 270 orang dievakuasi di dekat sebuah resor wisata di barat daya negara tersebut, Jumat (24/6/2022).
Petugas pemadam kebakaran berusaha menahan kebakaran hutan dari darat dan udara pada Jumat pagi, dengan api terus berkobar masuki hari ketiga karena angin kencang yang menyebabkan api sulit dipadamkan.
Rekaman menunjukkan asap mengepul dari perbukitan, saat api menyebar melalui hutan di daerah yang jarang berpenduduk, sementara helikopter menyemprot air ke api.
Pemandangan hutan yang terbakar di dekat resor Aegean Marmaris di negara bagian Mugla telah menimbulkan kekhawatiran akan terulangnya kebakaran tahun lalu yang menghancurkan sekitar 340 ribu hektar di seluruh wilayah tersebut. [nb/as]