Monday, November 18, 2024
HomeBeritaIsrael bunuh 60 warga Gaza, pejuang Palestina lancarkan serangan sniper dan gempur...

Israel bunuh 60 warga Gaza, pejuang Palestina lancarkan serangan sniper dan gempur pos-pos militer Israel

Al-Qassam merilis operasi-operasi mereka yang terdokumentasi. Publikasi itu menunjukkan kemampuan mereka dalam menimbulkan kerugian besar bagi Israel

Sumber-sumber medis dan lapangan melaporkan lebih dari 60 korban jiwa dalam serangan udara Israel di berbagai wilayah Gaza pada Sabtu (31/8). Sementara pejuang Palestina melancarkan serangan sniper dan penembakan terhadap tentara serta pos-pos militer Israel.

Aljazeera melaporkan, serangan udara Israel yang menargetkan berbagai wilayah di Gaza sejak Sabtu pagi telah menewaskan 61 warga Palestina.

Wartawan Aljazeera melaporkan, tiga warga Palestina tewas dan beberapa lainnya terluka dalam serangan yang terjadi di dekat gedung laboratorium di Rumah Sakit Al-Ma’madani di Kota Gaza.

Israel juga melancarkan serangan di sekitar Sekolah Ain Jalut di kawasan Zaitun, di tenggara Kota Gaza. Kementerian Kesehatan Gaza melaporkan bahwa Israel telah melakukan lima pembantaian dalam dua hari terakhir, dengan 89 korban jiwa dan 205 orang terluka yang telah tiba di rumah sakit.

Jumlah korban serangan Israel sejak 7 Oktober 2023 telah meningkat menjadi 40.691 orang tewas dan 94.060 lainnya terluka.

Sniper pejuang Palestina
Sebagai tanggapan, kelompok perlawanan Palestina terus melawan tentara Israel dengan melancarkan lebih banyak serangan sniper dan penembakan. Brigade Al-Quds, bersama dengan Pasukan Syahid Omar Al-Qassem melaporkan, mereka telah menembaki tentara dan kendaraan militer Israel di poros Netzarim dengan mortir.

Brigade tersebut juga mengklaim bahwa mereka telah menembak mati seorang tentara Israel di Jalan Tuth di selatan lingkungan Zaitun, Kota Gaza.

Baca juga: Setahun lagi Israel akan runtuh, jika perang terus berlanjut

Setiap hari Brigade Izzuddin Al-Qassam merilis operasi-operasi mereka yang terdokumentasi. Publikasi itu menunjukkan kemampuan mereka dalam menimbulkan kerugian besar bagi Israel, baik dalam hal korban jiwa maupun peralatan militer.

Menurut data resmi Israel, jumlah tentara yang tewas sejak awal perang mencapai sekitar 700 orang, dengan lebih dari 330 di antaranya tewas dalam pertempuran darat di Gaza.

Departemen Pertahanan Israel melaporkan bahwa sejak perang dimulai pada 7 Oktober 2023, lebih dari 10.056 tentara terluka, dengan rata-rata lebih dari 1.000 korban baru setiap bulan.

Departemen Pertahanan Israel juga mengungkapkan bahwa lebih dari 3.700 dari korban luka sedang dirawat di bagian rehabilitasi, termasuk 192 dengan cedera kepala, 168 dengan cedera mata, 690 dengan cedera tulang belakang, dan 50 dengan amputasi anggota tubuh.

Dari data ini, otoritas penyiaran Israel menyimpulkan bahwa lebih dari 1.000 tentara terluka setiap bulannya akibat pertempuran di Gaza. Selain itu, 35% dari tentara yang terluka mengalami kecemasan, depresi, dan gangguan stres pascatrauma, sementara 37% lainnya mengalami cedera pada anggota tubuh.

Baca juga: PENTING! Setiap bulan, lebih dari 1000 tentara Israel masuk pusat rehabilitasi

Baca juga: EKSKLUSIF | Takziyah ke rumah Ismail Haniyah di Doha

ARTIKEL TERKAIT
- Advertisment -spot_img

Most Popular