Friday, January 24, 2025
HomeBeritaUNIFIL laporkan pelanggaran hukum pasukan Israel

UNIFIL laporkan pelanggaran hukum pasukan Israel

 

Pasukan Perdamaian Sementara PBB di Lebanon (UNIFIL) melaporkan adanya pelanggaran yang dilakukan oleh Pasukan Pertahanan Israel (IDF) terhadap personel dan pos mereka di wilayah Lebanon selatan.

Dalam pernyataan yang dirilis melalui platform X kemarin, UNIFIL menyampaikan, “Pagi tadi, pasukan penjaga perdamaian di salah satu pos PBB di Ramyah mengamati tiga peleton tentara IDF melintasi Garis Biru ke wilayah Lebanon.”

“Pada sekitar pukul 04.30 pagi, saat para penjaga perdamaian berada di tempat perlindungan, dua tank Merkava IDF merusak gerbang utama pos tersebut dan memaksa masuk ke dalam. Mereka berulang kali meminta agar lampu di pangkalan dimatikan,” tambah misi PBB tersebut.

Pizaro Idrus
Pizaro Idrus
Pengajar HI Universitas Al Azhar Indonesia, Mahasiswa PhD Hubungan Antarbangsa Universitas Sains Malaysia.
ARTIKEL TERKAIT
- Advertisment -spot_img

Most Popular