Friday, January 24, 2025
HomeHeadlineBREAKING | Pidato Abu Ubaidah 1 tahun Taufan Al-Aqsa, singgung dukungan dan...

BREAKING | Pidato Abu Ubaidah 1 tahun Taufan Al-Aqsa, singgung dukungan dan pengkhianatan

Abu Ubaidah mengkritik pemerintah Arab yang ia anggap pengecut dan berkolusi dengan musuh

Abu Ubaidah, juru bicara militer Brigade Izzudin Al-Qassam, memberikan pidato memperingati satu tahun Operasi Taufan Al-Aqsa melawan pendudukan Israel. Berikut tujuh point utama pidato beliau yang dirangkung Aljazeera Arabic:

1. Kegigihan Luar Biasa
Abu Ubaidah menyebutkan perlawanan Palestina berhasil melancarkan serangan komando paling profesional dan sukses dalam sejarah modern. Ia menegaskan, operasi tersebut adalah pukulan mendahului rencana serangan besar Israel yang hampir selesai disusun untuk menghancurkan perlawanan di Gaza.

Ia juga menyoroti keberanian rakyat Palestina yang terus bertahan meski dihadapkan pada pengkhianatan dari sekutu dekat dan ketidakadilan rezim di sekitarnya.

2. Dukungan Amerika Serikat kepada Israel
Menurut Abu Ubaidah, meski Israel mendapat dukungan besar dari Amerika Serikat, perlawanan Palestina terus menguras sumber daya pertahanan dan keamanan Israel serta menimbulkan kerugian ekonomi yang signifikan.

3. Dukungan dari Jaringan Sekutu
Abu Ubaidah memuji dukungan dari sekutu Palestina di Lebanon, Yaman, dan Irak. Ia mengungkapkan bahwa pesawat tanpa awak dari Yaman dan Irak telah melakukan serangan di wilayah udara Palestina, memberikan kerugian besar bagi Israel.

Dia juga mengapresiasi dukungan Republik Islam Iran, yang memberikan pukulan signifikan terhadap Israel.

4. Pengkhianatan dari Dunia Arab
Abu Ubaidah mengkritik pemerintah Arab yang ia anggap pengecut dan berkolusi dengan musuh.

Ia menyerukan kepada para ulama untuk membela rakyat Palestina dan mendesak dunia Arab dan Muslim untuk melancarkan kampanye besar mendukung perjuangan Palestina.

5. Nasib Tahanan Israel
Abu Ubaidah menegaskan bahwa Hamas berusaha melindungi para tahanan Israel. Namun, ia memperingatkan bahwa kondisi para tahanan ini semakin berbahaya setiap harinya, apalagi dengan serangan udara Israel yang sembarangan.

6. Perlawanan di Tepi Barat
Dia menyerukan kepada warga Palestina di Tepi Barat untuk meningkatkan perlawanan mereka terhadap kebrutalan Israel. Operasi yang terjadi di Jaffa baru-baru ini, menurut Abu Ubaida, hanyalah awal dari serangkaian serangan yang lebih besar.

7. Pembunuhan Target
Mengenai pembunuhan tokoh perlawanan, Abu Ubaida mengatakan bahwa serangan Israel ini tidak akan menghentikan perjuangan, bahkan akan memperkuat semangat para pejuang. Ia mengingatkan Israel bahwa tanah Palestina selalu melahirkan para pejuang, sebagaimana tanah ini menumbuhkan pohon zaitun yang subur.

Ini adalah pidato Abu Ubaida yang ke-28 sejak dimulainya Operasi Badai Al-Aqsa, dengan pidato terakhir yang diberikan pada 7 Juli yang lalu.

 

ARTIKEL TERKAIT
- Advertisment -spot_img

Most Popular