Monday, March 17, 2025
HomeBeritaKemhan Suriah: Milisi Hizbullah bunuh tiga tentara kami

Kemhan Suriah: Milisi Hizbullah bunuh tiga tentara kami

Kementerian Pertahanan Suriah mengatakan kepada Al Jazeera bahwa para militan dari Hizbullah Lebanon telah melintasi perbatasan di pedesaan Homs dan membunuh tiga anggota tentara Suriah.

Sumber keamanan Suriah kepada Al Jazeera juga menginformasikan bahwa pertempuran terjadi pada malam ini di perbatasan Lebanon antara pasukan dari Kementerian Pertahanan Suriah dan militan Lebanon.

Sebelumnya hari ini, media Lebanon melaporkan bahwa Direktorat Informasi di kota Homs, Suriah, mengungkapkan bahwa “Milisi Hizbullah telah memasuki wilayah Suriah, membunuh tiga pejuang dari Kementerian Pertahanan Suriah, dan membawa jenazah mereka ke dalam wilayah Lebanon.”

Dilaporkan juga bahwa tentara Lebanon menyerahkan jenazah ketiga pejuang tersebut kepada pihak berwenang Suriah melalui Palang Merah Lebanon di pos perbatasan Jouzay-Ca’a setelah ditemukan dekat desa Al-Qasr pada sore hari ini.

Pihak berwenang Lebanon maupun Hizbullah belum mengeluarkan pernyataan resmi mengenai insiden tersebut.

Beberapa hari yang lalu, Hizbullah Lebanon, yang sebelumnya merupakan sekutu rezim  Bashar al-Assad, membantah keterlibatannya dalam kejadian-kejadian yang terjadi di pesisir Suriah.

Mereka menegaskan bahwa mereka bukan pihak dalam konflik tersebut, setelah sisa-sisa rezim Bashar al-Assad melancarkan serangan-serangan mematikan di daerah tersebut.

Pizaro Idrus
Pizaro Idrus
Pengajar HI Universitas Al Azhar Indonesia, Mahasiswa PhD Hubungan Antarbangsa Universitas Sains Malaysia.
ARTIKEL TERKAIT
- Advertisment -spot_img

Most Popular