Thursday, January 23, 2025
HomeBeritaRekrutmen Yahudi Ultra-Ortodoks dimulai bulan depan

Rekrutmen Yahudi Ultra-Ortodoks dimulai bulan depan

Aljazeera melaporkan, militer Israel akan merekrut kalangan laki-laki dari Yahudi ultra-Ortodoks mulai bulan depan.

Hal itu diungkapkan oleh Menteri Pertahanan Israel Yoav Gallant, pada Selasa (9/7).

Kantor Kementerian Pertahanan mengatakan, Gallant telah mengadakan rapat dengan panglima milter Israel Herzi Halevi perihal rencana itu.

Keduanya mengatakan, langkah itu adalah sebuah kebutuhan dan masalah sosial yang rumit. Kata Gallant dan Halevi, para tentara ultra-Ortodoks Heredi bisa tetap mempertahankan gaya hidup mereka.

Mahkamah Agung Israel pada Juni, secara bulat memutuskan bahwa militer harus segera merekrut laki-laki ultra-Ortodoks untuk menjalani wajib militer. Hal itu merubah tradisi lama yang mengecualikan kalangan ultra-Ortodoks dari kewajiban militer.

ARTIKEL TERKAIT
- Advertisment -spot_img

Most Popular