boikot

Malaysia Larang Film Disney Lightyear Tayang karena Tampilkan Homoseks

GAZAMEDIA, KUALA LUMPUR – Malaysia memutuskan untuk melarang perilisan film Disney baru (Lightyear) setelah perusahaan tersebut menolak untuk menghapus adegan yang mengandung homoseksualitas. Sabtu (25/6/2022).

Disney menekankan penolakannya untuk menghapus adegan itu dari film animasi barunya, setelah dilarang di sekitar 14 negara Arab selama beberapa hari terakhir.
Film animasi tersebut memicu kontroversi sehubungan dengan perilisannya yang semakin dekat di bioskop-bioskop di seluruh dunia, mulai hari ini, 16 Juni. [as/nb]

Belgia Labeli Produk Israel dengan Merk “Pemukim Ilegal”

GAZA MEDIA, BRUSSEL – Pemerintah Belgia memutuskan pada hari Rabu (24/11) untuk mulai memberi label produk pemukiman ilegal Israel, yang akan mengurangi permintaan mereka di pasar Belgia.

Sementara itu, Kementerian Luar Negeri Penjajah Israel mengutuk keputusan tersebut, yang meningkatkan kemungkinan krisis diplomatik antara kedua pihak.

Wakil Menteri Luar Negeri Penjajah Israel, Ido Rule, yang tiba di Brussel dalam kunjungan resmi pada hari Rabu, membatalkan pertemuannya dengan para pejabat di Kementerian Luar Negeri dan Parlemen Belgia.

Rolle mengklaim bahwa keputusan pemerintah Belgia mempromosikan ekstremisme, tidak membantu memajukan perdamaian di kawasan itu, dan mengubah Belgia menjadi negara yang tidak berkontribusi pada stabilitas Timur Tengah.

Perlu diketahui bahwa Uni Eropa menginstruksikan pada tahun 2015 silam untuk memberi label khusus produk pemukiman ilegal dalam konteks memerangi perusahaan Israel yang merampas keuntungan mereka dalam pembangunan proyek pemukiman ilegal di Yerusalem. []