Saturday, December 21, 2024
HomeBeritaKomandan sniper Israel tewas di Jenin

Komandan sniper Israel tewas di Jenin

Tepi Barat

Seorang tentara Israel tewas dan 16 lainnya terluka dalam serangan bom oleh kelompok perlawanan Palestina di Jenin, wilayah Tepi Barat yang terjajah. Demkian dilaporkan situs berita Palestina, al-Quds.

Seorang tentara yang tewas adalah Kapten Alon Sacgiu, 22, komandan tim sniper dari Brigade Kfir.

Di malam hari para Rabu dan Kamis, pasukan penjajah Israel melakukan serangan dan patroli malam di kota-kota dan perkampungan di wilayah Tepi Barat yang terjajah. Mereka melakukan penangkapan dan perusakan rumah serta berbagai infrastruktur semisal jalan.

Militer Israel menyerbu kota dan kamp di Jenin menyusul eskalasi serangan yang dilakukan kelompok pejuang Palestina.

Suara tembakan dan ledakan besar terdengar di setiap wilayah Jenin, di saat penjajah menghancurkan rumah-rumah dan infrastruktur di kota itu.

Penjajah menangkap delapan warga Palestina dari kamp Jenin sebelum menarik diri dari sana.

ARTIKEL TERKAIT
- Advertisment -spot_img

Most Popular