Reporter Al Jazeera melaporkan bahwa seorang pria tewas setelah mobilnya diserang oleh drone di pedesaan Provinsi Idlib, Suriah utara.
Sumber-sumber lokal menyebutkan bahwa pesawat koalisi internasional menargetkan sebuah mobil di jalan antara kota Killi dan Kafteen, di utara Idlib.
Sumber itu menjelasakan bahwa identitas orang yang menjadi sasaran belum dapat dipastikan.
Koalisi internasional yang dipimpin oleh Washington untuk memerangi ISIS belum memberikan komentar resmi terkait serangan tersebut.
Sementara itu, Komando Pusat Amerika Serikat (CENTCOM) mengumumkan bahwa mereka telah melakukan serangan udara presisi di barat laut Suriah.
Serangan itu menargetkan seorang pemimpin senior kelompok “Hurras al-Din”, sebuah organisasi yang bersekutu dengan Al-Qaeda.
Serangan semacam ini kerap kali diumumkan setelah drone atau jet tempur menyerang pemimpin dan anggota ISIS atau kelompok yang berafiliasi dengan Al-Qaeda di berbagai wilayah di utara dan timur Suriah.