Thursday, December 5, 2024
HomeBeritaTurki desak jaminan keamanan dan stabilitas di Suriah

Turki desak jaminan keamanan dan stabilitas di Suriah

Turki memprioritaskan menjaga ketenangan di Idlib dan wilayah sekitarnya, yang terletak di titik nol perbatasan Turki, kata juru bicara Kementerian Luar Negeri Öncü Keçeli pada Jumat, lansir Daily Sabah pada Sabtu.

Keçeli menyatakan bahwa serangan yang terus berlangsung di wilayah tersebut harus dihentikan.

Pernyataan Keçeli disampaikan setelah pasukan anti-rezim Assad dan sekutunya mencapai pusat kota Aleppo, Suriah.

Keçeli menegaskan bahwa Turki telah memenuhi semua persyaratan perjanjian yang ada dan mengeluarkan peringatan terkait serangan terbaru di Idlib, yang dapat merusak pelaksanaan perjanjian Astana.

“Kami menekankan bahwa serangan ini harus dihentikan. Bentrokan terakhir telah menyebabkan eskalasi ketegangan yang tidak diinginkan,” ujar Keçeli.

Ia menambahkan Turki memprioritaskan stabilitas dan keselamatan warga sipil.

Keçeli juga mengungkapkan bahwa Turki memantau peningkatan serangan terhadap warga sipil dan Turki oleh kelompok teroris PKK di Tal Rifaat dan Manbij, yang mencoba memanfaatkan ketidakstabilan saat ini.

Selain itu, Keçeli menyatakan kekhawatiran Turki karena kesepakatan yang mengharuskan pengusiran PKK dari wilayah tertentu belum dipenuhi dan mengulangi komitmen Turki terhadap kesatuan serta integritas teritorial Suriah.

Pizaro Idrus
Pizaro Idrus
Pengajar HI Universitas Al Azhar Indonesia, Mahasiswa PhD Hubungan Antarbangsa Universitas Sains Malaysia.
ARTIKEL TERKAIT
- Advertisment -spot_img

Most Popular